JENIS TES TOEFL YANG DIADAKAN DI UPT BAHASA UHO
1. TOEFL ITP (Institutional Testing Program)
Biaya: Rp. 600.000
UPT Bahasa UHO telah lama memperoleh otoritas dari The Indonesian International Education Foundation (IIEF) di Jakarta untuk menyelenggarakan ITP TOEFL. Peran UPT Bahasa UHO adalah sebatas menyelenggarakan tes. Materi dan pemeriksaan hasil tes adalah wewenang IIEF Jakarta.
Untuk mengikuti tes ini, peserta melakukan pendaftaran di UPT Bahasa minimal 2 minggu sebelum pelaksanaan tes. Bahan tes dikirim dan diperiksa di Jakarta oleh IIEF sehingga membutuhkan waktu sekitar 2 minggu untuk pemesanan dan pengiriman materi tes.
ITP TOEFL digunakan sebagai syarat administrasi untuk melamar/melanjutkan pendidikan atau mengikuti kursus di luar negeri dan di beberapa perguruan tinggi di dalam negeri. Banyak beasiswa luar negeri (seperti ADS, ALA, Fullbright, Chevening Award, Stunet, dll) yang mensyaratkan pelamarnya untuk memiliki sertifikat ITP TOEFL dengan skor minimal tertentu.
2. TOEFL-equivalent Test
Biaya : Rp.300.000
Jadwal Test : Setiap hari kerja (Senin-Jumat) jam 08.30 - selesai
Tes ini digunakan sebagai persyaratan administrasi untuk melamar/melanjutkan pendidikan dan persyaratan mengikuti ujian akhir pada sebagian besar perguruan tinggi dalam negeri, termasuk mahasiswa pasca sarjana UHO. TOELF-equivalent tes merupakan syarat bagi mahasiswa pasca sarjana untuk menamatkan pendidikannya. Beberapa perusahaan di dalam negeri juga menjadikan tes ini sebagai salah satu syarat untuk melamar pekerjaan.
3. TOEFL-like Test
Biaya : Rp. 50,000
Jadwal Test : Dua kali pada hari Kerja (Senin s.d. Jumat) Jam 08.30 - Selesai dan jam 13.00 - Selesai
Tes ini digunakan sebagai persyaratan mengikuti ujian akhir bagi mahasiswa Strata 1 dalam lingkungan Universitas Haluoleo.
Catatan:
Selama masa pandemi Covid-19, tes TOEFL hanya dilaksanakan sehari sekali (9.00 pagi - selesai) pada hari Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis. Tidak ada tes pada hari Jum'at.